Jumat, 07 November 2014

Revlective Esay



Nama : Aynun Afitriani
NIM : G1D014055
Revlective Esay
Outbound Baturraden Adventure Forest

Descriptive
Pada hari Jumat, 31 Oktober 2014 saya bersama teman-teman keperawatan Universitas Jenderal Soedirman(UNSOED)  angkatan 2014 melasanakan outbound ke Baturraden Adventure Forest (BAF). Kegiatan ini termasuk rangkaian praktikum di blok Caracter Building. Kegiatan outbound tersebut dimulai dengan dari kampus keperawatan, semua peserta berkumpul di kampus keperawatan pukul 12.45 WIB, kemudian pemberangkatan pukul 13.00 menggunakan angkutan umum setiap kelompok berada di angkutan umum yang berbeda dengan kelompok lainnya. Saya dan teman-teman sangat menikmati perjalanan yang berliku serta menikmati pemandangan diluar yang sangat indah. Setibanya di lokasi saya dan teman teman berkumpul di kantin BAF untuk menikmati secangkir teh. Setelah itu berkumpul di lapangan.  kemudian mahasiswa keperawatan dibagi menjadi empat kelompok untuk melalui games dan tantangan yang diberikan. Dalam bermain dan menghadapi tantangan kami semua di pandu oleh petugas. Saya mendapat kelompok 4 yang diberi nama kelompok “kucing”. Pertama kelompok kucing bermain triangle, game ini dimainkan dengan cara satu anak naik ke triangle kemudian yang lain menjaga dengan tali agar temannya tidak jatuh dari triangle dan bisa menuju ke tempat tujuan yang berjarak kira-kra 7 meter untuk menyusun kata “YES”. Kelompok lain tentunya bermain game yang berbeda. Setelah selesai game pertama kemudian istirahat makan makanan ringan, lalu dilanjutkan sholat ashar. Setelah sholat dilanjutkan dengan bermain-main di air di kolam sampai puas, lalu mandi sholat dan makan. Api unggun dimulai setelah sholat isya, setiap kelompok yang dibagi di kampus menampilkan sesuatu yang dapat menghibur. Dilanjutkan bakar jagung bersama, kemudian tidur ditenda. Pagi harinya acara dilanjutkan dengan tracking untuk melihat sunrise. Perjalanan yang dilalui saat tracking sangat berliku naik turun serta licin. Setelah sarapan dan mandi outbound dilanjutkan dengan game , sebelum melanjutkan game ada game dari pihak BAF yaitu pecah balon dengan punggung. Game yang dilakukan kelompok kucing setelah pecah balon yaitu trust, kemudian the ring dan yang terakhir flying fox. Sebelum pulang masih ada sebuah tantangan dari BAF untuk keperawatan UNSOED 2014 yaitu membawa sebuah lilin dari lapangan sampai ke sungai dengan tantangan kepungan air dari berbagai arah. Setelah itu bermain air kemudian mandi, lalu pulang menuju kampus pink, kampus Keperawatan UNSOED. Perjalanan dari BAF sekitar pukul 15.30 WIB dan sampai di kampus Keperawatan pukul 16.00 WIB, dilanjutkan pulang ke rumah dan kosan masing-masing.
Feeling
Perasaan saya ketika kegiatan outbound ke Baturraden Adventure Forest yaitu sangat senang, pastinya merasa tertantang, namun lelah juga. Saya merasa sangat senang karena saya telah berada ditempat yang sangat hijau dan di daerah pegunungan, terutama kebersamaan bersama anak keperawatan UNSOED 2014 membuat saya merasa memiliki keluarga baru di Purwokerto. Saya senang karena semua games membuat saya merasa senang dan dapat merefresh otak . saya sangat senang ketika tantangan membawa lilin dari lapangan menuju sungai karena disitu saya merasakan adanya kekompakan dan kerja keras Keperawatan UNSOED 2014. Saya merasa tertantang dengan games yang diberikan, tetapi saya merasa kurang puas dalam game the ring karena dalam permainan ini kelompok kucing tidak berhasil menjalankan perintah  dengan aturan yang ditetapkan. Namun saya sangat bahagia bisa melewati tantangan yang rumit seperti saat berjalan di seutas tali, flying fox, dll. Selain itu saya juga merasa lelah karena di pagi hari tracking berjalan dengan jarak yang lumayan dan jalannya berliku. Ketakutan juga saya rasakan ketika berjalan di jembatan tali kayu dengan pegangan satu tali di sebelah kiri.
Evaluation                                                                               
Pada kegiatan outbound ke BAF tersebut, saya melakukan hal baik dan buruk. Hal baik yang saya lakukan yaitu saya elah mengikuti kegiatan dengan baik tanpa membuat keributan, saya melaksanakan peraturan yang ada. Hal buruk yang saya lakukan yaitu dalam kelompok kucing kurang kompak dalam melewati tantangan yang diberikan. Saya kurang berani dalam melakukan game yang menantang.
Analysis
Kegiatan yang dilakukan merupakan kegiatan yang memerlukan kekompakan, kerjasama, keberanian, dll. Harusnya saya bisa mengekspresikan kekompakan dalam kelompok, kerjasama yang baik, dan harusnya saya tidak merasa takut saat melewati tantangan. Harusnya saya berani dalam melakukan tantangan.
Conclusion
Outbound Baturraden Adventure Forest merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan dapat menyegarkan otak dan pikiran, pemandangan pegunungan yang sangat indah udara yang sejuk membuat saya bersyukur kepa Allah SWT yang telah menciptakannya. Dari kegiatan ini saya mendapat pelajaran yang sangat banyak tentang kekompakkan, keberanian, kebersamaan, kekeluargaan, tanggung jawab, berfikir cerdas, dan sebagainya. Dengan pelajaran tersebut maka diharapkan dapat menjadi karakter mahasiswa Keperawatan UNSOED 2014.
Action Plan
Kegiatan outbound Baturraden Adventure Forest merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan, kegiatan ini melatih diri untuk memiliki keberanian , kekompakan, tanggung jawab, dll. Dengan adanya kegiatan tersebut, dari games yang diberikan maka saya akan menanamkan rasa kebersamaan, meningkatkan kekompakkan, bertanggung jawab, berani, pantang menyerah, percaya diri, serta peduli dengan sekitar.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar